2022-02-08 Dipublikasikan oleh : Admin views : 658

Rapat Dinas Februari 2022

Oleh : Admin

Selasa, 8 Februari 2022 bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Tuban dilaksanakan Rapat Dinas serta Monitoring dan Evaluasi rutin bulanan. Rapat dimulai pukul 14.00 WIB dan dihadiri oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Tuban.

Rapat dibuka oleh Sekertaris PA Tuban, Umi Rofiqoh, M.H yang bertindak sebagai pembawa acara rapat. Dilanjutkan dengan pemaparan hasil monitoring dan evaluasi PA Tuban dalam satu bulan terakhir yang dilakukan oleh Wakil Ketua PA Tuban, Drs. Ahmad Juaeni, M.H.

Ahmad  memulai rapat dengan memberikan ucapan selamat kepada pegawai PA Tuban yang akan dimutasi dan mendapatkan promosi yaitu Kasubbag PTIP PA Tuban, Siti S yang akan mutasi ke PA Lamongan dan Eka Bektiyani yang akan menempati posisi Kasubbag PTIP berikutnya. Ahmad juga menyampaikan bahwa ini merupakan Rapat terakhir Beliau di PA Tuban karena beliau juga akan dimutasi ke PA Sumber dan akan segera dilantik.

Selain itu, Ahmad juga membahas beberapa hal lainnya diantaranya adalah mengenai LHKPN dan LHKASN sekaligus mengingatkan kepada seluruh pegawai untuk segera dilengkapi. Beliau juga membahas mengenai ditemukannya Reupload Putusan di SIPP dan bagaimana kebijakan yang seharusnya diambil saat adanya revisi putusan. Selain itu, Ahmad juga menghimbau untuk memedomani  Surat Dirjen Badilag mengenai Petunjuk Teknis yang dikeluarkan pada tanggal 2 Februari 2022 lalu.

Selanjutnya adalah pembahasan hasil monitoring dan evaluasi untuk bagian Kepaniteraan yang disampaikan oleh Panitera PA Tuban, Zahri Muttaqin, S.Ag. M.HES. Beliau menyampaikan beberapa hal diantaranya adalah hasil evaluasi sidang keliling pertama yang dilakukan pada 4 Februari lalu, Laporan Kinerja, Kepatuhan SIPP dimana beliau peringkat PA Tuban untuk penilaian SIPP se jawa timur dan hal-hal yang harus dilakukan untuk meningkatkan kinerja SIPP PA Tuban. Selain itu beliau juga membahas mengenai IPASPI PA Tuban, Prodeo dan hasil koordinasi dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil mengenai Hadhanah.

Acara dilanjutkan dengan Monitoring  dan Evaluasi untuk bagian Kesekretariatan yang disampaikan oleh Umi Rofiqoh selaku Sekretaris PA Tuban. Pada Kesempatan kali ini beliau menyampaikan beberapa hal diantaranya mengingatkan kembali kepada seluruh pegawai mengenai LHKPN dan LHKASN, adanya rencana pelantikan Hakim pada minggu ini, Kebijakan mengenai Perjalanan Dinas di dalam kota, persentase realisasi anggaran DIPA 01 dan 04 , rencana perbaikan sarana dan prasarana dalam waktu dekat, pembuatan seragam, dan adanya rencana pemilihan Agen Perubahan dan Pegawai teladan.

 

Nilai IKM IPP dan IPK


Hubungi Kami

Info Lainnya