2022-11-09 Dipublikasikan oleh : views : 625

Kuatkan Akuntabilitas : Tingkatkan Kinerja Aparatur PA Tuban

Oleh : Admin

Untuk meningkatkan Kinerja Pegawai dan memberikan Pelayanan Prima, Pengadilan Agama Tuban kerap memunculkan ide-ide dan program serta strategi baru. Salah satu Kegiatan rutin yang dilaksanakan dan digunakan sebagai media diskusi dan pembinaan aparatur PA Tuban yaitu Coffee Morning, yang pada kesempatan kali ini dilaksanakan pada hari Rabu (09/11) di ruang tunggu PA Tuban.

Kegiatan dibuka oleh Sekretaris PA Tuban, Umi Rofiqoh, S.H., M.H., dan langsung diserahkan kepada Area IV ZI PA Tuban, yaitu Penguatan Akuntabilitas yang dipimpin oleh Hakim PA Tuban, Drs. Ihsan.

Ihsan memulai dengan sebuah pertanyaan “sudah akuntabel kah kita?”kata Ihsan. “Dalam melaksanakan tugas sehari-hari, sudahkah kita laksanakan sesuai dengan Delapan Nilai utama Mahkamah Agung?”. Tanyanya lagi menekankan pentingnya kita benar-benar merealisasikan nilai-nilai tersebut dalam menjalankan tugas sehari-hari.

“Darimana kita melihat akuntabilitas ini? Sudah sesuaikah antara apa yang kita lakukan, dan standar prosedur pelaksanaan yang ada. Adanya hasil yang dapat kita lihat. Seperti adanya penilaian kinerja, adanya penilaian SIPP, yang mana hasil ini didapatkan setelah melaksanakan tugas sesuai dengan prosedur yang ada”Jelas Ihsan. “Setiap Tahunnya kita membuat Rencana Kinerja, dengan target target yang jelas, yang kemudian akan dibuatkan pertanggungjawabannya dalam bentuk Laporan yang dalam penyusunannya perlu adanya ketelitian dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi pengadilan”.

Acara ditutup dengan Pembacaan Do’a oleh Hakim PA Tuban, Drs. Juaini, S.H.,

Nilai IPKP dan IPAK


Hubungi Kami

Info Lainnya